Enter your keyword

post

Kwarda Aceh Umrahkan 6 Anggota Pramuka

Kwarda Aceh Umrahkan 6 Anggota Pramuka

Banda Aceh – Sejumlah 6 Pramuka terdiri dari 4 Pramuka Penegak dan 2 anggota dewasa dipeusijuk di Kantor Kwarda Aceh pada minggu (20/01) sebelum diberangkatkan ke tanah suci untuk melaksanakan ibadah umrah.

Kuota Umrah 2019 merupakan hasil kompetisi Tunas Ramadhan 2018, kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya pada bulan Ramadhan.

Rombongan Umrah Kwarda Aceh akan berada di tanah suci selama 13 hari, bertolak dari Banda Aceh minggu malam (20/01) untuk manasik selama 2 hari di Aceh Tamiang sebelum berada di Arab Saudi pada 23 Januari – 04 Febuari 2019.

“Kami berangkat via bandara Kuala Namu pada tanggal 23, setelah manasik di Aceh Tamiang pada tgl 21-22, Bonus umrah cabang Tilawatil Qur’an tingkat Penegak putra diraih oleh Teuku Syifa Albi asal Kwartir Cabang Kota Banda Aceh, dan putri atas nama Marvirah dari Kwartir Cabang Aceh Besar. Sementara Bonus umrah untuk cabang Kaligrafi Al Qur’an Penegak Putra diraih oleh Al Fikar kontingen Kwartir Cabang Aceh Utara dan putri asal Kwartir Cabang Aceh Barat Daya atas nama Syarifah Ulsal Sabila” Ujar Tabrani yang mendampingi Pramuka penegak ke Tanah Suci selama umrah berlangsung

Ikut mendampingi Umrah Pramuka dari Anggota Dewasa; Abdullah Sani (Andalan Daerah Urusan Seni & Budaya), Tabrani Bustami (Sekretaris Kwarda) serta M. Nasir Zalba (Wakil Ketua Kwarda) yang juga berangkat bersamaan dengan 4 Pramuka Penegak peraih reward umrah pada kegiatan Musabaqah Tunas Ramadhan 2018 silam d. (ZF)

Leave a Reply

Your email address will not be published.