Enter your keyword

post

Selain Umrah Untuk Peserta, MTR 2018 Memberi Dana Pembinaan Kepada Kwarcab Juara Umum

Selain Umrah Untuk Peserta, MTR 2018 Memberi Dana Pembinaan Kepada Kwarcab Juara Umum

Langsa – Musabaqah Tunas Ramadhan 1439/2018 yang akan dibuka malam nanti (29/5) oleh Ka.Kwarda Aceh H. Muzakkir Manaf dilapangan merdeka Kota Langsa, memiliki kelebihan tersendiri.

Berbeda dengan reward saat penyelenggaraan sebelumnya berupa hadiah Umrah serta dana pembinaan kepada peserta juara, tahun ini Kwarda Aceh memberi reward berupa dana pembinaan kepada Kwarcab yang berhasil meraih juara umum.

Ketua Kwarda Aceh H. Muzakir Manaf, melalui ketua harian Ir H Djufri Efendi MSi mengatakan,
“Kegiatan khusus Ramadhan bagi Pramuka Aceh ini, sudah berlangsung sejak puluhan tahun lalu, mulai 2016 Penyelenggaraan Tunas Ramadhan memberi hadiah umrah kepada 2 Pramuka Penegak Putra – Putri Juara 1 Tilawatil Qur’an, dan dana pembinaan kepada juara bidang lainnya. Kemudian pada 2017 Kwarda memberi hadiah umrah kepada 4 Penegak Putra -Putri juara 1 Tilawatil Qur’an dan Kaligrafi”Kata Djufri Efendi, selasa (29/5)

“Berbeda dari pelaksanaan tahun-tahun sebelumnya, Tunas Ramadhan 2018 Kembali memotivasi Pramuka dengan memberi dana pembinaan kepada Kwartir Cabang yang berhasil meraih juara umum nantinya” Tutup Djufri (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published.